Saya Masih Hold Saham ADRO, Sekarang Bagaimana??
Pada ulasan sebelumnya disini , penulis mengatakan bahwa jika anda sebagai pemegang saham PT Adaro Energy Indonesia, yang sekarang berubah nama menjadi PT Alamtri Resources Indonesia, Tbk (ADRO), memilih untuk tetap hold sahamnya, maka anda akan memperoleh dividen sebesar Rp1,358 per saham sekaligus right (hak) untuk membeli saham PT Adaro Andalan Indonesia, Tbk (AADI) pada harga beli yang akan ditentukan kemudian. Dan jika demikian maka terdapat peluang bahwa anda akan profit besar, tapi risikonya juga tidak kalah besarnya, karena di sisi lain hampir pasti saham ADRO itu sendiri akan langsung jatuh setelah tanggal cum- nya di 26 November. And indeed, tanpa ba bi bu saham ADRO langsung anjlok pada tanggal 28 dan 29 November kemarin hingga sempat menyentuh 2,070, sebelum sekarang naik lagi ke posisi 2,360, tapi tetap itu terhitung turun sangat jauh dibanding posisi harganya pada tanggal cum yakni 3,670. *** Ebook Market Planning edisi Desember 2024 yang berisi analisis IHSG,...