IHSG All Time High, Waktunya Investor Profit Taking? Atau Beli Lagi?
Pak Teguh izin tanya, saat ini IHSG sudah di 7,500an dan saham-saham yang saya pegang juga sudah pada naik, tapi kebetulan saya masih ada pegang cash. Jadi apakah masih boleh beli lagi? Atau nunggu koreksi? Apakah ada kemungkinan koreksi dalam lagi misalnya ke 7,000 – 7,200? Mengingat Bulan September seandainya The Fed tidak jadi turunkan suku bunga? Apakah harus jual dulu saham yg sudah naik? *** Ebook Investment Planning berisi kumpulan 30 analisa saham pilihan edisi terbaru Q2 2024 sudah terbit dan sudah bisa dipesan disini . Gratis tanya jawab saham/konsultasi portofolio, langsung dengan penulis. *** Jawab: Betul semingguan ini indeks harga saham gabungan (IHSG) sukses tembus level 7,500an yang merupakan level tertingginya dalam sejarah, atau istilahnya all time high (ATH). Dan memang saham-saham juga banyak yang naik signifikan di bulan Agustus ini, termasuk yang pernah kita bahas seperti Astra International (ASII) , Bank BRI (BBRI) , Indika Energy (INDY) , Japfa Comfeed (