Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2014

Foto-Foto Seminar Value Investing

Gambar
Dear investor, berikut ini adalah foto-foto penulis bersama para peserta seminar value investing, ketika kami melakukan ‘Value Investing Tour 2014’ mulai dari Medan, Sumatera Utara, hingga Legian, Bali, antara tanggal 30 Agustus hingga 22 November 2014. Klik tiap-tiap foto untuk memperbesar. Medan, Sumatera Utara, 30 Agustus

Saham Terbaik di Sektor Konstruksi

Gambar
Jika anda termasuk salah satu dari sekian banyak warga Indonesia yang tidak telalu terpengaruh oleh berbagai pemberitaan negatif oleh TvOne dan MetroTV selama Indonesia dipimpin oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, maka anda akan bisa melihat bahwa selama sepuluh tahun terakhir, atau khususnya dalam lima tahun terakhir (2009 – 2014), Indonesia telah mengalami kemajuan yang cukup signifikan dalam hal pembangunan infrastruktur. Yang paling gampang dilihat, Indonesia kini merupakan salah satu negara dengan jumlah bandara paling banyak di dunia, termasuk bandara internasional, dimana kebanyakan dari bandara-bandara tersebut baru dibangun dalam sepuluh tahun terakhir. Jika dulu naik pesawat terbang merupakan suatu hal yang terbilang mewah, maka pada saat ini, seperti yang dikatakan Air Asia, ‘now everyone can fly’.

Conservative? What is That?

Gambar
Di hari Senin pagi yang cerah ini, di Kota Jogja yang amat sangat bersahabat ini, penulis iseng-iseng mengecek lagi harga dari saham-saham Grup Bakrie. Andd.. whoaaa.. Bumi Resources (BUMI) sepertinya tinggal selangkah lagi menuju gocap! Sebab saat ini harganya tinggal Rp103 per saham. Sebelumnya, beberapa saham Grup Bakrie lainnya seperti Darma Henwa (DEWA), Bakrie Sumatra Plantations (UNSP), Bakrie Telecom (BTEL), Bakrie & Brothers (BNBR), hingga Bakrieland Development (ELTY), mereka semua sudah lebih dulu mencapai level gocap tersebut. Dan kalau mengingat bahwa di tahun 2009 – 2010 lalu, saham-saham Grup Bakrie begitu mendominasi volume perdagangan saham di BEI dimana orang-orang bahkan lebih tertarik untuk melihat arah pergerakan BUMI ketimbang pergerakan IHSG itu sendiri, maka ini tentu saja menimbulkan pertanyaan: What the hell happen???

Prospek IPO Soechi Lines

Gambar
PT Soechi Lines adalah perusahaan yang penulis sendiri baru mendengar namanya semingguan terakhir ini setelah perusahaan menggelar IPO. However, IPO Soechi mungkin menarik untuk diperhatikan mengingat perusahaan bergerak di bidang perkapalan, dan kita tahu bahwa saham-saham di sektor perkapalan di BEI terus bergerak naik dalam beberapa bulan terakhir ini karena didorong oleh sentimen positif yang timbul dari rencana serta visi Pemerintah RI, dibawah Presiden Jokowi, untuk menjadikan Indonesia sebagai salah satu ‘poros maritim’ dunia. Jadi pertanyaannya tentu, apakah layar Soechi juga akan ikut mengembang ketika listing perdana tanggal 2 Desember nanti?

United Tractors: Another Blue Chip Opportunity

Gambar
Bicara tentang United Tractors (UNTR), maka kita berbicara tentang perusahaan terbesar di Indonesia di dua bidang sekaligus yakni jual beli alat-alat berat dan jasa kontraktor tambang batubara, dan merupakan salah satu dari sepuluh saham dengan kapitalisasi pasar terbesar di BEI (berfluktuatif, terkadang UNTR keluar dari daftar sepuluh besar tersebut kalau harga sahamnya lagi turun). UNTR juga memiliki sejarah kinerja yang sangat solid dalam jangka panjang, dimana sejak industri batubara mulai booming di Indonesia sejak awal dekade 2000-an, UNTR terus berkembang hingga kini berstatus sebagai anak perusahaan sekaligus kontributor pendapatan terbesar kedua (setelah bisnis otomotif) dari Astra International (ASII). Yup, dari total pendapatan ASII senilai Rp150.6 trilyun hingga Kuartal III 2014, Rp40.8 trilyun diantaranya berasal dari UNTR.